Selasa, 02 September 2014

Cara memasang fanpage/halaman facebook di blog





Halo sahabat pembaca. untuk kali ini saya ingin bahas salah satu hal yang mungkin dirasa penting bagi para blogger. untuk kesempatan kali ini kita akan membahas Cara Memasang Fanpage/Halaman Facebook di blog teman-teman. caranya cukup mudah, gampang, dan tidak butuh waktu lama. berikut kita bahas cara-caranya :

1. Buat Halaman Facebook
Sudah pasti untuk menampilkan halaman facebook di  blog. kita harus memiliki dulu halamannya. dan anda bisa memulai membuat halaman facebook terlebih dahulu. klik disini 

2. Kode HTML
Tugas selanjutnya yang harus anda lakukan adalah anda harus memiliki kode HTML nya untuk di copy paste ke blog anda nanti. anda dapat memperoleh kodenya disini . ketika anda sudah berada di halaman like box facebook. anda harus mengisi di bagian "Facebook Page URL" dengan URL halaman facebook yang kita miliki. contoh : "https://www.facebook.com/RujakKomputer?ref=hl" (tanpa tanda kutip). lau tekan ENTER. Atau anda bisa memodifikasi ukuran lebar (width) dan tinggi (height) halaman yang akan ditampilkan ke blog

3. Copy Kode HTML
Setelah anda merasa sudah sesuai ukuran halaman yang anda inginkan. klik Get Code di bagian kiri bawah. setelah anda klik. akan muncul "Your Plugin Code" . disana akan muncul kode untuk HTML5, XFBML, IFRAME, dan URL. pilih IFRAME dan Copy semua kode yang terdapat didalamnya.

4. Paste Kode ke Blog anda
Setelah anda Copy kode dari IFRAME di Like box. Langkah selanjutnya anda Paste ke Widget anda. Caranya gampang. pertama anda masuk Dashbor blogger anda, lalu menuju ke Tata Letak. pilih Tambah Widget, lalu pilih HTML/Java Script. beri judul untuk Widget anda dan Paste Kode yang anda Copy tadi dibawahnya. Lalu klik Simpan.

5. Cek Blog
Jika anda sudah melakukan Tahap 1-4 . Silkan lihat kembali blog anda. Untuk tahap No. 4. anda bisa melakukan tanpa harus menambah widget, anda bisa mengubahnya langsung ketika anda membuka blog yang anda buat (dengan syarat anda sudah login di blogger) . Lalu disana anda akan melihat tanda obeng dan klik disitu. lakukan hal yang sama seperti No. 4 tadi. Sekian

Terimakasih untuk waktunya telah membaca artikel ini. tinggalkan komentar dan pertanyaan jika kurang faham. jika bermanfaat Like juga Fanpage kami. Wassalam
Read more »

Senin, 01 September 2014

Cara Agar Blog Ramai Pengunjung

Assalamua'laikum, senang rasanya bisa menyapa teman-teman pembaca, kali ini saya mungkin masih kebingungan mau postingan apa ya kali ini, berhubung karena saya masih newbie ni (ya ketahuan :D). jadi saya lagi rajin-rajinnya nge desain blog supaya pengunjung rame dan banyak yang suka ini blog. ya mudah-mudahan aja bermanfaat lah. jadi oleh karena itu. untuk postingan kali ini saya ingin nge bahas tentang gimana caranya supaya blog kita rame pengunjungnya (yah, katanya newbie, kok malah ngajarin yak? ). 

ya namanya udah belajar-belajar, kan ga salah juga saling berbagi, sperti dibahas di awal tadi ya siapa tau bermanfaat, nah sebenarnya. dalam postingan ini juga terdapat triknya supaya pengunjung blog anda rame, why ? oke, klo gitu langsung saja :

1. Kamu bisa menggunakan trik membagi link postingan atau link web kamu ke media-sosial yang ada, entah itu facebook, twitter dan sebagainya. kuncinya yang terpenting adalah anda menggunakan kata-kata yang menarik ataupun membuat orang penasaran. nah disitu nanti kamu sertai link web/postingan kamu.

2. Posting hal yang menarik, yak contohnya seperti yang anda lihat di blog saya. atau posting hal yang membahas tentang cara atau trik-trik tentang berbagai hal terutama tentang media-sosial, kenapa media-sosial? karena media-sosial adalah sarana yang paling sering digunakan oleh orang di zaman yang modern ini, sehingga jika kita membagi tips tentang media-sosial InsyaAllah blog anda rame dikunjungi. tapi ga hrus tentang media-sosial, anda juga bisa membicarakan trik-trik lain yang menurut anda adalah sebuah hal yang memang layak untuk diperbincangkan, untuk mengetahui apa yang sedang hangat diperbincangkan (cek disini). apalgi untuk pemula, anda bisa kembali lagi ke trik no. 1

3. Sering juga menggunakan sarana blogger anda untuk ber-komentar di blog-blog yang anda kunjungi. dan tinggalkan link web anda disana. (ex : isinya bagus. kunjungi balik ya di "link web anda"). semakin banyak anda meninggalkan link web anda maka semakin besar kemungkinan web anda rame pengunjungnya

4. Jika ingin lebih banyak lagi tinggalkan juga link kamu di komentar youtube dsb

nah mungkin itu saja, yang ingin saya sampaikan sedikit, mungkin point paling penting yang ada diatas adalah no. 2, anda harus menemukan kata kunci disana yang paling banyak orang cari di google. so kita harus punya kreativitas tinggi untuk menemukan hal-hal menari dalam setiap postingan kita. TINGGALKAN KOMEN KALIAN OK. 
Read more »